post-image

Bakrie Amanah Gelar Talkshow Ramadan dan Open House 2025

Jakarta, 18 Maret 2025 – Bakrie Amanah menggelar kegiatan Talkshow Ramadan dan Open House 2025 di The Bridge Function Room, Horison Suites & Residence Rasuna, Jakarta, pada hari Selasa, 19 Maret 2025. Talkshow bertema “Peran Zakat dalam Kebangkitan Umat” ini merupakan bagian dari komitmen Bakrie Amanah dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat Muslim terkait kewajiban membayar zakat. Sementara itu, open house digelar sebagai bentuk akuntabilitas dan transparansi Bakrie Amanah sebagai Lembaga Amil Zakat.

Dalam sambutannya, Hendrajanto Marta Sakti, Ketua Yayasan Bakrie Amanah, menyampaikan bahwa tagline Bakrie Amanah tahun ini adalah “Sinergi Kebaikan untuk Negeri”, sebagai ajakan kepada kelompok usaha Bakrie untuk berkolaborasi dalam kebaikan dan memperkuat sinergi guna membangun negeri.

 

“Bicara soal kelompok Bakrie, secara mandiri banyak perusahaan yang telah maju dengan keunggulan di masing-masing sektor. Keunggulan-keunggulan ini akan memberi dampak yang lebih besar jika disinergikan dalam upaya mengembangkan kebaikan,” jelas Hendrajanto.

Hendrajanto juga menyampaikan bahwa Bakrie Amanah telah melayani lebih dari 1,3 juta penerima manfaat yang tersebar di 125 kota/kabupaten dan 36 provinsi di Indonesia, melalui enam bidang kegiatan, yaitu: ekonomi, pendidikan, kesehatan, kebencanaan, dakwah dan literasi, serta sponsorship. Hal ini, menurut Hendrajanto, menjadi bukti bahwa melalui kolaborasi, manfaat dari donasi zakat, infak, dan sedekah dapat dirasakan oleh masyarakat di berbagai wilayah di Indonesia.

Kegiatan ini juga diisi dengan pemberian apresiasi kepada mitra kolaborasi Bakrie Amanah dalam tiga kategori, yaitu: perusahaan, muzakki, dan media pendukung gerakan zakat.

 

Acara Talkshow Ramadan menghadirkan dua pembicara, yaitu Dr. KH. Abdul Halim Soleh dan Dr. Ruslan Husein Marasabessy. Keduanya menekankan pentingnya membayar zakat dalam membangun ekonomi umat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik dari aspek filosofis, historis, maupun ideologis.

“Sesuai dengan maknanya yang berarti ‘menumbuhkan’, maka setiap orang yang konsisten dalam membayar zakat dapat dicirikan dengan semakin bertumbuhnya harta mereka,” jelas Ustaz Rully, sapaan akrab dari Ruslan Husein Marasabessy. (UF)