post-image

Monitoring kedua Program Pemberdayaan Kelompok Petani Kopi di Desa Sukamurni, Garut

Garut, 10 April 2021

Alhamdulillah pada hari ini Tim @bakrieamanah melakukan monitoring kedua Program Pemberdayaan Kelompok Petani Kopi di Desa Sukamurni, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut.⁣

Warga sukamurni yang menggarap budidaya kopi ini, menggunakan konsep bertani konservasi alam. Karena tanaman kopi ini jika ditanam bisa berumur sampai ratusan tahun. Maka dengan bertani kopi, hutan itu tetap terjaga.

Kegiatan hari ini adalah penyemaian tanaman kopi tahap 2. Dengan memindahkan tanaman kopi yang tingginya sudah 20 cm ke Polybag. Agar nantinya setelah tanaman sudah tinggi bisa langsung di tanam oleh para petani

"Terima kasih kami ucapkan kepada donatur dan Bakrie Amanah yang sudah melaksanakan program pemberdayaan di desa kami. Semoga program ini berjalan dengan lancar dan bisa berkelanjutan" Ucap Idan, Petani Kopi Sukamurni

#bakrie #bakrieamanah⁣ #bakrieuntuknegeri⁣ #budidayakopi⁣ #kopi #sukamurni #cilawu #garut