post-image

Program CSR PT Bahana Sukma Sejahtera Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

Program CSR merupakan salah satu program penting dalam menjalankan aktivitas usaha. Hal ini mengingat program ini menjadi salah satu elemen untuk memberikan dampak langsung terhadap masyarakat dengan keberadaan perusahaan di wilayah mereka.PT Bahana Sukma Sejahtera (BSS) yang juga merupakan bagian dari masyarakat Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, ingin memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar dengan menyelenggarakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dalam bentuk layanan pemeriksaan kesehatan gratis untuk masyarakat Desa Cipelang (1/2).

Dalam pelaksanaannya PT BSS bersinergi dengan Laznas Bakrie Amanah sebagai lembaga yang amanah, profesional dan transaparan dalam melakukan program - program sosialnya. Adapun program CSR yang dilakukan berupa pemeriksaan kesehatan gratis yang mencakup layanan cek metabolik, konsultasi dokter, pemberian obat dan juga layanan pemeriksaan USG untuk ibu hamil. Total sebanyak 150 masyarakat setempat menerima manfaat secara langsung dengan kehadiran program CSR PT BSS.

Sejalan dengan program ini, PT BSS juga turut melaksanakan peresmian pembukaan kantor baru yang juga terletak di Desa Cipelang. Menurut Handoko selaku ketua panitia program CSR PT BSS pembukaan kantor baru PT BSS kedepannya juga akan turut berkontribusi langsung terhadap masyarakat tentu dengan program CSR yang berkelanjutan untuk dilaksanakan kedepannya.